Thursday 6 May 2021

SOAL LATIHAN UJIAN SEKOLAH SD MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA TAHUN PELAJARAN 2020/2021

 1. Bacalah teks berikut ini!

Rumah harus selalu dijaga kebersihanya. Halaman rumah perlu dilengkapi dengan tempat sampah yang memadai.Semua anggota keluarga harus membuang sampah ditempat yang disediakan. Hal itu dilakukan supaya kebersihan rumah selalu terjaga.

Gagasan pendukung pada teks bacaan di atas adalah .....

A. Semua anggota keluarga harus membuang sampah ditempat yang disediakan

B. Kebersihan rumah harus selalu dijaga

C. Halaman rumah perlu dilengkapi dengan tempat sampah

D. Hal itu dilakukan supaya kebersihan rumah selalu terjaga

2. Kelestarian hutan suaka margasatwa Gunung Leuser semakin terancam. Pasalnya  di sana kini mulai hadir penambang liar, mereka mencari emas. Penambang liar tersebut jumlahnya mencapai ratusan orang.

Ide pokok bahasan di atas adalah…

A. Terancamnya kelestarian hutan suaka margasatwa nantu

B. Penambang liar dihutan suaka margasatwa nantu

C. Penyebab penambangan liar di hutan suaka margasatwa

D. Mencegah penambangaan  liar  di hutan suaka margasatwa nantu

3. Betakaroten atau vitamin A merupakan zat gizi penting yang diperlukan mata. Zat ini memang tidak dapat menyembuhkan kebutaan, tetapi dapat memperbaiki kondisi mata akibat kekurangan vitamin A. Sifatnya yang antioksidan dapat mencegah penyakit katarak yang kerap menimpa para lansia. Untuk itu, anak-anak perlu mengonsumsi betakaroten sejak dini.

      Simpulan paragraf di atas adalah ....

A. Betakaroten sangat penting untuk mata sehingga anak-anak perlu mengonsumsinya.

B. Betakaroten disebut juga vitamin A.

C. Betakaroten tidak dapat menyembuhkan kebutaan.

D. Betakaroten dapat mencegah penyakit katarak karena bersifat antioksidan.

4. Pernyataan di bawah ini merupakan ciri-ciri kesimpulan yang baik kecuali

A. Menggunakan bahasa yang mudah dipahami.

B. Berisi pokok pembicaraan.

C. Menggunakan tulisan yang indah.

D. Menggunakan penarikan pernyataan secara umum dari kalimat fakta sebelumnya.

5. Yang dimaksud teks eksplanasi ilmiah adalah….

A. Teks yang menerangkan suatu proses yang bersifat ilmu pengetahuan alam, seperti  gejala alam, terjadinya pelangi, proses arus listrik, dan sebagainya.

B. Teks yang menjelaskan kehidupan seseorang secara runtut.

C. Teks sejarah yang bersifat ilmu pengetahuan alam, seperti gejala alam, terjadinya pelangi, proses arus listrik, dan sebagainya.

D. Teks yang menerangkan suatu proses pembuatan kue.


6. Berikut ini yang merupakan bagian-bagian dari struktur teks eksplanasi yang benar adalah ....

A. Pernyataan umum, sebab akibat, interpretasi, dan pemilihan bahasa

B. Pernyataan umum, sebab akibat, interpretasi, dan pendapat pribadi

C. Pernyataan umum, sebab akibat, interpretasi, dan penggunaan kata yang baik

D. Pernyataan umum, sebab akibat, interpretasi, dan penjelasan umum


7.   Bacaan untuk soal nomor 7 dan 8

                                      Gempa Bumi

Belakangan ini gempa bumi menjadi buah bibir dikalangan masyarakat Indonesia. Sepanjang sejarah umat manusia, gempa selalu saja menimbulkan kerugian baik materiil ataupun korban jiwa. Tidak berlebihan rasanya jika dikatakan bahwa fenomena gempa bumi adalah peristiwa yang berdampak secara langsung kepada makhluk hidup tak terkecuali manusia. Hal tersebut menjadikan gempa bumi sebagai salah satu bencana alam yang ...  oleh setiap orang.

A. Disenangi.

B. Ditakuti.

C. Diinginkan.

D. Dinantikan 

8. Kesimpulan dari teks di atas adalah ....

A. Gempa bumi merupakan bencana alam yang banyak membawa kebahagiaan.

B. Gempa bumi merupakan bencana alam yang banyak mengakibatkan korban bagi tumbuhan.

C. Gempa bumi merupakan bencana alam yang banyak mengakibatkan korban bagi hewan.

D. Gempa bumi merupakan bencana alam yang banyak mengakibatkan penderitaan bagi manusia, tumbuhan, dan hewan.

Untuk jawaban nomor 9 sampai nomor 12.

Asalamu alaikum warohmatullahi wabarokatuh.

Bapak Kepala Sekolah yang  saya hormati.

Bapak dan ibu guru yang saya hormati

Bapak Kepala Desa yang saya hormati.

Bapak ketua komite sekolah yang saya hormati

Bapak dan ibu wali murid kelas VI, dan tamu undangan yang saya hormati

Serta teman-teman SD Negeri Bero Jaya Timur yang berbahagia.


Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan nikmat kepada kita semua yaitu nikmat sehat, sehingga kita dapat berkumpul di balai desa yang megah ini untuk melaksanakan perpisahan kelas VI.

Hari ini kita berkumpul dalam rangka perpisahan sekaligus perayaan kelulusan siswa kelas VI. Bapak, Ibu guru dan teman-teman, tidak terasa  waktu begitu cepat, sudah 6 tahun kami belajar dan menimba ilmu di sekolah ini. Begitu banyak pelajaran dan pengetahuan yang kami dapatkan, dan semua pengetahuan itu tentunya sangat  berguna bagi bekal kami.

Kini akhirnya hari kelulusan itu tiba. Setelah 6 tahun kami banyak belajar dari bapak dan ibu guru, saya selaku perwakilan dari kelas VI mengucapkan terima kasih kepada guru-guru kami tercinta. Semua pelajaran dan nasehat yang kami dapatkan akan selalu kami ingat. Kami juga menyampaikan permintaan maaf atas semua kesalahan dan kenakalan yang pernah kami perbuat selama kami menuntut ilmu di sekolah ini. Semoga Allah SWT senantiasa menjaga dan melindungi guru-guru kami.  Amin.

Tidak lupa kami sampaikan juga terima kasih kepada orang tua kami tercinta yang juga hadir pada kesempatan ini. Para orang tua yang selalu memberikan kasih sayang dan dorongannya kepada kami hingga kami dapat lulus dari sekolah ini.

Untuk teman-teman, semua peristiwa yang kita alami di sekolah ini, sedih dan bahagia akan selalu mengingatkan kita pada sekolah tercinta ini. Setelah lulus dari sekolah ini hendaknya kita selalu terdorong untuk tetap rajin belajar untuk menggapai cita-cita. Dan dimanapun kita bertemu dengan bapak dan ibu guru hendaknya teman-teman bertegur sapa walaupun kita tidak di sekolah ini lagi.      Dan untuk adik-adik kelas saya berpesan agar adik-adik tetap rajin belajar, jangan bandel, taat kepada bapak dan ibu guru serta taat pada tata tertib di sekolah ini.

Akhirnya, saya selaku perwakilan teman-teman kelas VI, mengucapkan selamat tinggal pada sekolah kami tercinta. 

Wasalamu alaikum warohmatullahi wabarokatuh.


9. Yang menjadi pendengar pada teks pidato di atas adalah....

A. Kepala Sekolah, Guru, Wali murid, Komite, Tamu undangan, siswa kelas VI.

B. Kepala Sekolah, Guru, Wali murid, Komite, siswa kelas VI.

C. Kepala Sekolah, Guru, Komite, Tamu undangan, siswa kelas VI.

D. Kepala Sekolah, Guru, Wali murid, Komite, Tamu undangan, siswa kelas V.


10. Tempat dilaksanakan acara perpisahan pada teks adalah....

A. Halaman Sekolah 

B. Lapangan Sepak bola

C. Balai Desa

D. Aula Sekolah


11. Isi pidato yang disampaikan pada acara Perpisahan  tersebut adalah.....

A. Perpisahan Kelas VI.

B. Pertandingan Olahraga.

C. Persiapan Lomba.

D. Peringatan Hari Kartini.


12. Unsur-unsur  yang harus ada pada sebuah teks pidato yang benar yaitu.....

A. Salam Pembuka, Pembuka, Isi, Salam Penutup

B. Pembuka, Isi, Penutup, Salam Penutup

C. Salam Pembuka, Pembuka, Isi, Penutup

D. Salam Pembuka, Pembuka, Isi, Penutup, Salam Penutup

13. Menguraikan sebuah kalimat atau penggalan teks dengan menambahkan kata-kata lain untuk memperjelas isi kalimat, bisa juga menambahkan imbuhan, mengartikan lambang, kegiatan itu disebut ....

A. Membuat puisi

B. Membuat pantun

C. Membuat syair

D. Membuat parafrase 

14. Parafrase yang tepat untuk puisi di atas adalah....

A. Kerbau mempunyai ekor, tanduk, dan berwarna abu-abu. Kerbau membantu petani di sawah. Kerbau menarik bajak sepanjang hari tanpa mengenal lelah. Setelah membajak sawah, kerbau tetap menemani petani hingga panen tiba.

B. Kerbau mempunyai tanduk, dan berwarna abu-abu. Kerbau membantu petani di sawah. Kerbau menarik bajak sepanjang hari tanpa mengenal lelah. Setelah membajak sawah, kerbau tidak menemani petani hingga panen tiba

C. Kerbau mempunyai ekor, tanduk, dan berwarna hitam. Kerbau membantu petani di sawah. Kerbau menarik bajak sepanjang hari tanpa mengenal lelah. Setelah membajak sawah, kerbau tetap menemani petani hingga panen tiba

D. Kerbau mempunyai ekor, tanduk, dan berwarna abu-abu. Kerbau membantu petani di sawah. Kerbau menarik gerobak sepanjang hari tanpa mengenal lelah. Setelah membajak sawah, kerbau tetap menemani petani hingga panen tiba.

15. Apa makna yang tepat untuk penggalan puisi di atas “ kerbau, berekor dan bertanduk, menemani petani, hingga panen”

A. Kerbau yang selalu setia mengikuti petani kemana dia pergi

B. Kerbau menurut perintah petani ketika diajak bekerja di sawah

C. Kerbau yang selalu setia mengikuti petani bekerja 

D. Kerbau yang tidak setia mengikuti petani bekerja di sawah


16. Kata-kata yang tepat untuk meneruskan puisi di atas adalah ....

A. Semua kawan,

B. Semua sahabat,

C. Semua berbakat,

D. Semua rakyat,


17. Pernyataan di bawah ini yang sesuai dengan formulir pendaftaran, kecuali ....

A. Peserta hanya diperbolehkan memilih satu jenis lomba.

B. Peserta gerak jalan satu kelompok paling sedikit sepuluh orang.

C. Peserta cerdas cermat satu kelompok berjumlah tiga orang.

D. Formulir pendaftaran diserahkan paling lambat dua hari sebelum lomba.


18. Cermati data berikut!

1. Jalan Merdeka, Blitar

2. Islam

3. Sekar Ningrum

4. VI SD

5. Blitar, 15 Oktober 2009

      Urutan yang tepat untuk mengisi formulir pendaftaran cipta lagu adalah ....

A. 3-2-4-1-5

B. 3-4-2-1-5

C. 3-4-5-2-1

D. 3-5-4-2-1

19. tema dari reklame di samping yaitu....

A. Kesehatan 

B. Kekeluargaan 

C. Pendidikan 

D. Kebersamaan 


20. Berdasarkan Daftar Riwayat Hidup di atas, tempat tinggal Sofia Arienti Tanjung berada di....

A. Jl. Cempaka N0.20 Balik Papan 

B. Jl. Cempaka No. 20 Yogyakarta

C. Jl. Langit Biru No. 20 Balik Papan

D. Jl. Langit Biru No. 20 Yogyakarta

Perhatikan teks di bawah ini untuk soal nomor 21 -25!


Pahlawan Tanpa Tanda Jasa

Gimin tinggal di Desa Lemah Abang, Karawang. Pekerjaannya sangat mulia. Banyak orang yang telah ia selamatkan. Namun demikian, banyak orang yang tidak peduli terhadap apa yang ia lakukan. Tidak ada ucapan terima kasih yang diberikan kepadanya. Pendapatannya sangat kecil dan tentunya kurang untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Jam istirahatnya tidak menentu. Bahkan suatu saat, ia tidak bisa menikmati makan siangnya karena tiba-tiba ada pekerjaan yang harus ia lakukan. Hari raya pun terkadang ia harus masuk bekerja. Namun, Gimin tetap berusaha untuk bekerja sepenuh hati. Gimin sangat mencintai pekerjaannya. Ia sudah melakukan pekerjaannya hampir 30 tahun lamanya. Apa sebenarnya pekerjaan Gimin? Mengapa ia sangat senang dengan pekerjaannya?


Gimin adalah seorang penjaga pintu rel kereta api. Ia sangat bangga dengan apa yang ia lakukan karena ia bisa menyelamatkan banyak orang, mulai dari pejalan kaki, pengguna sepeda motor, penumpang mobil atau pengguna kendaraan lainnya. Panas terik atau guyuran air hujan tidak pernah ia pedulikan. Begitu juga dengan suara bising kendaraan. Ia tidak pernah terganggu dengan semua itu. Bahkan, umpatan dari mereka yang marah karena Gimin menutup pintu rel pun ia abaikan. Di dalam pikirannya yang ada hanyalah cara untuk menyelamatkan orang-orang.


21. Tokoh utama pada cerita di atas adalah ....

A. Gito 

B. Gimin

C. Giman 

D. Giso 

22. Sifat Gimin pada cerita tersebut adalah ....

A. Ceroboh

B. Pintar

C. Jujur

D. Iklas 


23. Alur cerita pada teks di atas adalah ....

A. Maju 

B. Mundur 

C. Maju-Mundur

D. Mundur-Maju

24. Latar tempat pada cerita di atas adalah ....

A. Pintu Stasiun 

B. Pintu Terminal

C. Pintu Bandara 

D. Pintu rel kereta api

25. Pesan sikap kepahlawanan yang disampaikan dari cerita tersebut adalah ....

A. Bertanggung jawab

B. Jujur

C. Ramah

D. Dermawan 

26. Salah satu kegiatan yang disukai Beni saat hari libur adalah bersepeda menyusuri jalan pedesaan. Udara di pedesaan masih segar karena masih banyak pohon dan masih sedikit polusi. Kegiatan Beni ini tentunya dapat bermanfaat bagi kesehatan.

Dengan bersepeda rutin, semua organ gerak yang ada di tubuh dapat bekerja sebagaimana mestinya. Coba perhatikan, pernahkah badanmu terasa pegal dan kaku setelah duduk diam beberapa saat? Ya, karena pada saat duduk diam dalam waktu yang lama, organ-organ gerak pada tubuh tidak bekerja sebagaimana mestinya.


Dari bacaan teks diatas kegiatan apa yang di lakukan Beni pada hari libur?

A. Berolahraga supaya sehat badanya

B. Bersepeda menyusuri jalan pedesaan

C. Balapan sepeda dengan teman-temanya 

D. Mencari udara yang masih segar

27. Pertanyaan yang tepat untuk paragraf kedua diatas adalah....

A. Apakah akibat kita jarang berolahraga?

B. Apakah manfaat kita rutin bersepeda?

C. Mengapa badan kita terasa pegal-pegal dan kaku setelah duduk diam beberapa saat?

D. Mengapa organ-organ gerak pada tubuh tidak bekerja sebagaimana mestinya?

28. Megapa badan kita terasa pegal-pegal, kaku setelah duduk diam beberapa saat?

A. karena kita jarang berolahraga

B. karena kita kecapaekan bekerja

C. karena kita tidak minum obat pegal linu

D. karena organ-organ tubuh kita ada yang sakit


Bacaan untuk no. 29, 30 dan 31

Mendengar kata banjir sudah tidak asing lagi terdengar ditelinga kita. Banjir adalah fenomena alam yang bersumber dari curah hujan yang tinggi dan durasi lama pada daerah aliran sungai (DAS). Banjir terjadi karena sebab alam dan tindakan manusia, penyebab banjir adalah erosi dan sendimentasi, curah hujan, pengaruh fisiografi atau geofisik sungai, kapasitas sungai, drainase lahan, dan pengaruh air pasang. Penyebab banjir karena tindakan manusia adalah perubahan tata guna lahan, pembuangan samapah, kawasan padat penduduk disepanjang sungai dan kerusakan bangunan pengendali banjir.

29. Kata kunci yang tepat pada paragraf diatas adalah....

A. Banjir

B. Bencana alam

C. Faktor-faktor terjadinya banjir

D. Kerusakan lingkungan


30. Ide pokok paragraf diatas adalah ....

A. Penanggulangan banjir

B. Fenomena alam

C. Faktor-faktor terjadinya banjir

D. Kerusakan lingkungan


31. Kesimpulan bacaan diatas adalah ....

A. Bencana banjir sangat merugikan manusia

B. Bencana banjir akibat perbuatan manusia yang membuang sampah sembarangan

C. Bencana banjir disebabkan faktor alam dan faktor tindakan manusia

D. Bencana banjir akibat curah hujan dan waktu yang lama


32. Gambar iklan untuk menjawab soal no. 32, 33, dan 34

        Barang  yang ditawarkan pada iklan tersebut di atas adalah....

A. Bola basket

B. Susu bubuk

C. Kostum olah raga

D. Keranjang basket

33. Yang termasuk unsur-unsur iklan yaitu....

A. 1, 2, 3

B. 1, 3, 4

C. 2, 3, 4

D. 2, 3, 5

34. Bentuk  kalimat sebuah iklan yang baik adalah....

A. Kalimat panjang dan jelas

B. Kalimat pendek dan menarik

C. Kalimat lucu dan jelas

D. Kalimat sederhana dan jelas


35. Pantun dibawah ini untuk menjawab soal no. 35, 36, dan 37

Anak kancil pandai berlayar

Membawa sampan ketepi rawa

Ketika kecil rajin belajar

Sudah dewasa sangat berguna


Pantun diatas termasuk jenis pantun ....

A. Jenaka

B. Remaja

C. Nasehat

D. Dewasa

36. Isi pantun di atas terdapat pada baris ke.....

A. Pertama dan kedua

B. Pertama dan ketiga

C. Kedua dan ketiga

D. Ketiga dan keempat

37. Isi  Amanat  pantun di atas yang dapat kalian petik adalah....

A. Jadi anak harus pandai berlayar seperti kancil

B. Jadi anak harus punya sifat seperti kancil

C. Jadi anak harus rajin belajar untuk bekal setelah dewasa

D. Jadi anak harus rajin belajar hp biar tidak ketinggalan teknologi

38. Cotoh surat undangan di atas termasuk kedalam jenis surat undangan ....

A. Undangan resmi

B. Undangan setengah resmi

C. Undangan tidak resmi

D. Undangan pemerintah daerah


39. Yang termasuk pembuka surat, dalam surat undangan di atas adalah....

A. Pemerintah Daerah Dusun Mentari

B. Kepada YTH : Bpk. Hermawan

C. Dengan hormat,

D. Demikian undangan ini kami sampaikan


40. Berikut ini terdapat berbagai bentuk surat 








1 2










3

Yang termasuk contoh surat tidak  resmi diatas adalah no....

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4

Perhatika ncuplikan percakapan berikut !

A : “Apa yang menjadi kendala dalam menanam padi, pak?”

B : “Untuk saat ini perubahan musim yang tidak menentu dan tidak dapat dip  Sehingga itu sangat menyulitkan kami dalam menentukan langkah yang kami  ambil untuk menanam padi”.

A : “Bagaimana bapak menyikap ikeadaan tersebut?”

B : “Ya kami tetep melakukannya karena itu sudah menjadi pekerjaan kami 

walaupun nanti pada hasil panen tidak menentu,kadang rugi   tiba-tiba hujan terus, jadi tanaman padi kita tergenang air dan kita gagal panen”.

41. Narasumber dalam cuplikan percakapan di atas yaitu seorang ….

A. Petani

B. Pedagang

C. Nelayan

D. Pelajar



42. Tema pada percakapan di atas adalah ....

A. Kendala pada tanaman cabai

B. Kendala pada tanaman kedelai

C. Kendala pada tanaman jagung

D. Kendala pada tanaman padi

43. Pahami percakapan berikut!

Dian : “Paman, bagaimana caranya agar kita disukai banyak orang?”

Paman : “Kamu harus berbuat baik, ramah, jujur, dan rajin”

Dian : ....

Paman : “Ya, Dian. Mulai sekarang kamu harus terapkan ini agar kamu disukai banyak orang.”

Jawaban yang tepat untuk melengkapi percakapan di atas adalah ....

A. “Iya, dong Paman.”

B. “Pastilah Paman.”

C. “O, begitu ya, Paman.

D. “Ah, masak iya sih, Paman.”

44. Ciri-ciri puisi 

1. Bahasa yang digunakan terikat oleh irama

2. Bahasa yang digunakan terikat oleh rima

3. Bahasa yang digunakan terikat oleh larik

4. Bahasa yang digunakan terikat oleh birama

Yang merupakan ciri-ciri puisi yang benar adalah ....

A. 1, 2, 3

B. 1, 2, 4

C. 1, 3, 4

D. 2, 4, 1

45. Penggalan puisi berikut untuk soal nomor 45 dan 46.

Menabung 

Ayo, kawan ....

Kita biasakan menabung

Berlatih hidup hemat

Sedikit, sedikit 

Lama-lama menjadi banyak 

Makna dari Berlatih hidup hemat adalah ....

A. Boros

B. Boleh boros

C. Tidak boros

D. Kikir 


46. Pesan yang ingin disampaikan pada puisi “Menabung” adalah ....

A. Kawan-kawanku, marilah menabung supaya keren

B. Kawan-kawanku, marilah menabung untuk kebaikan di masa depan

C. Kawan-kawanku, marilah menabung untuk hidup mewah

D. Kawan-kawanku, marilah menabung supaya hebat


47. Berikut ini yang merupakan teks nonfiksi adalah ....

A. Teks yang isinya berupa kejadian yang nyata terjadi

B. Teks yang isinya berupa kejadian yang tidak nyata terjadi

C. Teks yang isinya berupa perkiraan

D. Teks yang isinya berupa ramalan

48. Bacalah paragraf di bawah ini!

Arida dibawa ayah dan ibunya ke dokter Agus untuk diperiksa. Dokter Agus adalah dokter spesialis anak yang sudah lama dikenal oleh keluarga Arida. Dokter Agus segera memeriksa badan Arida. Mula-mula dokter memeriksa denyut nadi Arida, kemudian suhu badan, mata, telinga, dan tenggorokan dengan teliti. Dokter Agus menyarankan kepada ayah dan ibu Arida supaya Arida dibawa ke laboratorium untuk dites darahnya.

Ide pokok paragraf di atas adalah ....

A. Dokter Agus adalah dokter spesialis anak.

B. Arida di bawa ke dokter Agus untuk diperiksa.

C. Dokter agus segera memeriksa badan Arida.

D. Mula-mula dokter memeriksa denyut nadi.

49. Bacalah teks berikut untuk soal nomor 49 dan 50!

Suatu hari Tari datang ke rumah Nita. Saat itu Ari juga ada di rumah Nita. Tari berniat menanyakan tugas Matematika kepada Nita. Akan tetapi, Ari mengatakan bahwa tugas Matematika itu sangat mudah. Ari menyayangkan Tari tidak dapat mengerjakan soal Matematika itu. Padahal kemarin Ari sudah mengajari Tari untuk mengerjakan soal yang serupa. Kemudian Nita melihat pekerjaan yang diajari oleh Ari. Ternyata jawaban yang diajarkan Ari kepada Tari tidak benar. Karena malu Ari marah kepada Nita. Namun dengan sabar Nita menjelaskan cara menyelesaikan soal Matematika tersebut, kemudian ayah Nita segera melerai mereka karena suaranya mengganggu. Akhirnya Ari minta maaf kepada Nita dan menyerahkan soal matematika itu kepada Nita.


 Tokoh utama pada penggalan teks di atas adalah....

A. Tari 

B. Ari

C. Nita

D. Ayah Nita

50. Watak antagonis dimiliki oleh tokoh ....

A. Ari

B. Tari

C. Nita

D. Ayah Nita


No comments: