Saturday 3 October 2020

LKS 10 TEMA 3 SUBTEMA 2

RINTOKUSMIRAN.COM-Pada LKS 10 Tema 3 Subtema 2 ini akan belajar tentang wujud benda. Manusia tidak dapat lepas dari benda di sekitarnya. Keberadaan  benda mempermudah manusia melaksanakan aktivitasnya.

LKS 10 TEMA 3 SUBTEMA 2
LKS 10 TEMA 3 SUBTEMA 2 

Ada benda yang terbentuk di alam dan ada benda yang dibuat oleh manusia. Batu, air, dan pasir merupakan benda yang terbentuk di alam. Mobil, gunting, dan kertas merupakan benda yang dibuat oleh manusia.

Apakah kamu memperhatikan perbedaan dari benda-benda tersebut? Benda dapat dikelompokkan dalam tiga wujud. Wujud apa sajakah itu? Yuk, kita pelajari bersama

1. Tugas Hari Senin Tanggal 05 Oktober 2020 Pembelajaran 1

  • Halaman 62 Kamu telah mengamati benda-benda di sekitarmu. Jawablah pertanyaan berikut ini! 1. Benda dikelompokkan ke dalam tiga wujud. Tuliskan ketiga wujud benda tersebut! 2. Tuliskan dua contoh benda padat di sekitarmu! 3. Tuliskan dua contoh benda cair di sekitarmu! 4. Tuliskan dua contoh benda gas di sekitarmu! 
  • Halaman 165, 166 Ada bermacam-macam bentuk bangunan. Juga bahan pembentuk bangunan tersebut. Perhatikan denah jarak antarbangunan di bawah ini! Tentukan jarak dalam satuan m! 1. Rumah Siti ke sekolah = ... km ... m   = ... m 2. Rumah Udin ke kantor pos = ... km ... m   = ... m 3. Rumah Siti ke rumah Udin = ... km ... m = ... m 4. Rumah Siti ke pasar  = ... km ... m   = ... m 5. Rumah Udin ke pasar = ... km ... m = ... m jawaban halaman 62 silahkan anda lihat video penjelasan di bawah ini
  • halaman  67 Berdasarkan gambar di atas, jawablah pertanyaan berikut! 1. Berapa ketinggian pesawat A dalam satuan km? 2. Berapa ketinggian pesawat B dalam satuan km? 3. Berapa perbedaan ketinggian pesawat B  dibandingkan pesawat A?

  • untuk menjawab soal di atas silahkan anak-anak baca materi dan penjelasan di sini

2. Tugas Hari Selasa 06 Oktober 2020 Pembelajaran 2

  • Halaman 72, 73 Perhatikan pengukuran massa benda berikut ini! Lingkari pernyataan yang benar! a. Balok Y mempunyai massa yang lebih (besar/ kecil) dari Balok H. b. Gelas ukur yang berisi air mempunyai massa yang lebih (besar/kecil) dari gelas ukur yang kosong. c.  Botol B mempunyai massa yang lebih besar dari botol A. Botol B mempunyai berat yang lebih (besar/kecil) dari botol A d. Bola yang kempes mempunyai massa yang lebih (besar/kecil) dari  bola yang tidak kempes.  e. Enam apel mempunyai massa yang (lebih besar/ lebih kecil/sama) dengan satu semangka.  Oleh sebab itu, tiga apel mempunyai berat (lebih besar/lebih kecil/sama) dengan satu semangka.

  • Halaman 76 Kamu telah melaksanakan percobaan di atas! Coba lengkapi kalimat di bawah ini! Benda di sekeliling kita terdiri atas benda hidup dan benda __________. Benda mempunyai tiga wujud, yaitu _____________, _____________, dan_____________. Benda mempunyai ciri-ciri, yaitu memiliki _____________ dan _________________.
  • Halaman 80 Kamu telah menyimak cerita temanmu. Cerita  tentang pengalaman menolong orang lain. Mengapa kita perlu menolong orang lain? Coba tuliskan alasanmu! 
  • Untuk membantu menjawab soal di atas silahkan simak materinya di sini
3. Tugas Hari Rabu 07 September 2020 pembelajaran 3

  • Halaman 84,85,86 Selesaikan soal di bawah ini! 1. Udin dan Beni akan berlomba lari. Jarak yang  akan ditempuh 350 m. Lomba pun segera  dimulai. Saat Udin telah sampai ke garis akhir,  Beni baru menempuh 200 m. Berapa meter sisa jarak yang harus ditempuh Beni sampai ke garis akhir? 2. Jarak rumah Edo ke sekolah 2.500 m. Jarak rumah Siti ke sekolah 4.740 m. Berapa meter  perbedaan jarak rumah Siti dan Edo dari  sekolah? 3. Udin pergi ke sekolah dengan bersepeda. Jarak yang ditempuh Udin dari rumah ke sekolah 3 km. Setelah menempuh jarak 2 km dari rumahnya, ban sepeda Udin bocor. Akhirnya, Udin menuntun sepedanya sampai ke sekolah. Berapa km jarak yang ditempuh Udin menuntun sepeda sampai ke sekolah? 4. Lani dan keluarganya pergi ke Bandung naik  bus. Jarak Jakarta ke Bandung 130 km. Bus telah menempuh jarak dari Jakarta ke Bandung sejauh 50.000 m. Berapa km sisa jarak yang harus ditempuh bus tersebut? 5. Bantulah Siti menentukan jarak dari rumah ke sekolah! Rumah Pasar Sekolah 100 m Jarak rumah Siti ke sekolah 3 kali jarak dari rumah ke pasar. Jarak dari pasar ke rumah 100 m. Berapakah jarak yang harus ditempuh Siti dari rumah ke sekolah? 

  • Untuk membantu menjawab soal di atas silahkan simak materinya di sini

4. Tugas Hari Kamis , 08 September 2020 Pembelajaran 4
  • Halaman 90 Kamu telah melakukan percobaan. Dapatkah kamu menyimpulkan sifat benda cair? Benda cair mempunyai sifat 
  • Halaman 93 Kamu telah membaca cerita di atas! Diskusikan dengan temanmu! Apa yang menyebabkan pekerjaan cepat selesai! 

  • Kamu telah mengetahui kegiatan gotong royong. Tuliskan contoh kegiatan tersebut!

  • Untuk membantu menjawab soal di atas silahkan simak materinya di sini

5. Tugas Hari Jum'at 09 Oktober 2020 Pembelajaran 5
  • Halaman 101 Perhatikan gambar berikut! Lani akan menentukan massa benda. Bantulah Lani memilih alat untuk menimbang yang sesuai!

  • Halaman 103 Gurumu sedang menjelaskan cara membaca timbangan. Perhatikan penjelasan gurumu! Bantulah Lani cara membaca timbangan kue! Gunakan satuan kilogram (kg) dan gram.
  • Halaman 106 Kamu telah membaca cerita di atas! Jawablah pertanyaan berikut ini! 1. Apa pesan Presiden menurut berita tersebut? 2.  Mengapa gotong royong diperlukan untuk menanggulangi kebakaran hutan? 3. Apa yang harus dilakukan masyarakat untuk  mengurangi kebakaran hutan? Selain dengan gotong royong. 4. Tuliskan pengalamanmu dalam bergotong  royong! 

  • Untuk membantu menjawab soal di atas silahkan simak materinya di sini

6. Tugas Hari Sabtu 10 Oktober 2020 Pembelajarn 6.

  • Halaman 112 Tentukanlah satuan berat yang tepat!  1. Berat badan Udin adalah 30 .... 2. Ibu membeli telur seberat 1 .... 3. Berat cincin ibu adalah 3 .... 4. Gula pasir yang dibutuhkan untuk membuat kue  adalah 250 .... 5. Ibu memerlukan bawang seberat 100 .... untuk memasak.

  • Diskusikan dengan teman di kelompokmu! Lingkari kata-kata berikut yang sesuai dengan hidup sederhana. Jelaskan pilihanmu di depan kelas! Mengapa sikap sederhana penting diterapkan  dalam kehidupan sehari-hari? Tuliskan pendapatmu! 

  • Untuk membantu menjawab soal di atas silahkan simak materinya di sini


No comments: