Wednesday 14 October 2020

Telah Di buka Program Guru Penggerak (PGP) Angkatan 2

Telah dibuka Program Guru Penggerak (PGP) angkatan 2. Program ini adalah pendidikan kepemimpinan bagi guru untuk menjadi pemimpin pembelajaran. Program ini meliputi pelatihan daring, lokakarya, konferensi, dan pendampingan selama 9 bulan bagi calon Guru Penggerak. Dengan dibukanya program guru penggerak angkatan 2 ini memberikan kesempatan kepada yang sama kepada guru ditanah air untuk berperan aktif dalam kegiatan ini. Selain itu kegiatan ini juga dapat dimanfaatkan untuk saling berkolaborasi dengan guru-guru hebat ditanah air. Dengan adanya kolaborasi diharapkan mampu meningkatkan kompetensi dalam rangka memberikan kemampuan yang disandang dalam oleh guru penggerak.

Telah Di buka  Program Guru Penggerak (PGP) Angkatan 2
Telah Di buka  Program Guru Penggerak (PGP) Angkatan 2

Kemendikbud mengajak para guru-guru terbaik di 56 kabupten/kota daerah sasaran PGP angkatan 2 untuk mendaftarkan diri sebagai calon peserta Program Guru Penggerak angkatan 2 yang sudah dibuka mulai hari ini, Selasa, 13 Oktober hingga Sabtu, 7 November 2020.

INFORMASI LAIN BERKAITAN DENGAN GURU PENGGERAK

Selain merekrut calon peserta, Kemendikbud juga merekrut pengajar praktik (pendamping) program dari kalangan Guru Berpengalaman, Kepala Sekolah, Pengawas Sekolah, Akademisi/Praktisi/Konsultan Pendidikan terbaik di 74 kabupaten/kota daerah sasaran PGP angkatan 2.



Informasi tentang penjelasan PGP, daerah sasaran, peran guru penggerak, peran pendamping serta pendaftaran PGP angkatan 2 dapat dilihat pada laman sekolah.penggerak.kemdikbud.go.id/gurupenggerak/

Mari bersiap menjadi pemimpin pemimpin pendidikan masa depan Indonesia. Guru Penggerak, Indonesia Maju.

Semoga informasi yang saya berikan berkaitan dengan Telah Di buka  Program Guru Penggerak (PGP) Angkatan 2 memberikan manfaat bagi kita semua.

No comments: